Pemerintah Kabupaten Rembang

26 Anggota Pramuka Rembang Dikirim ke Jamnas Cibubur

Puluhan anggota pramuka Kwartir Cabang Rembang akan berangkat ke Jambore Nasional XI tahun 2022 di Cibubur. Mereka pada Selasa (9/8/2022) bertemu dengan Bupati Rembang H.Abdul Hafidz di rumah dinas komplek Museum RA Kartini.

Bupati memberikan motivasi kepada para peserta Jamnas yang semuanya duduk di bangku SMP/MTs. Selain itu sejumlah nasehat juga disampaikan kepada puluhan anggota pramuka peserta Jambore Nasional Cibubur.

Bupati Hafidz mengatakan selama pelaksanaan Jamnas mulai 14 sampai 21 Agustus 2022 para peserta jambore nasional bisa menjaga nama baik Kabupaten Rembang dan mengembangkan ilmu dari sekolah.

“Adik- adik menjaga etika dan komunikasi. Apa yang sudah diajarkan para pembimbing supaya ditaati agar prestasi yang kita cita- citakan bisa kita raih, ” imbuhnya.

Lebih lanjut Bupati Hafidz juga memberi perhatian terhadap kesehatan. Peserta Jamnas diminta melaporkan kepada pembimbing jika ada yang merasa tidak enak badan.

“Jika ada tanda- tanda kurang sehat segera melapor, disana pasti ada pos kesehatan. Jangan dipaksakan, jangan parah baru lapor, kebugaran ini di pramuka menjadi modal utama, ” ungkapnya.

Ada 16 peserta yang mengikuti jambore  dari berbagai sekolah, yang terdiri atas Regu Putra : 8 peserta, Regu Putri : 8 peserta. Selain itu ada tim budaya sejumlah 10 anak dari SMPN 1 Lasem yang akan memperkenalkan kerajinan khas Batik Tulis Lasem.

Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Lasem, Estu Budi Winarni menambahkan muridnya akan memperkenalkan budaya khas Rembang yaitu membatik. Pihaknya juga telah bekerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah Dekranasda untuk mendukung berbagai bentuk kegiatan memperkenalkan batik tulis Lasem ini.

"Nantinya peserta jambore nasional dari kota kita ajak juga untuk membatik. Kita bawa potongan- potongan kain, nanti bisa buat sarana membatik dan peserta dapat membawa pulang (ke daerah masing-masing-red), " tandasnya.

Kontingen Budaya SMPN 1 Lasem akan dikirim ke Jamnas Cibubur

Disamping sebagai peserta dan mendapatkan kepercayaan sebagai Tim Pameran Budaya, perwakilan Kwarcab Rembang juga menjadi Panitia Jamnas XI atas nama Imron (Literasi Digital), Ezra (Saka Milenial) dan Panji (tim sekretariat Binkem).(Mif/Rud/Kominfo)

Exit mobile version