Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM berkolaborasi dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Rembang menggelar Batik Tulis Lasem Fest 2022, Senin (25/7/2022). Bertempat di komplek gedung Dekranasda yang ada di Kecamatan Lasem, event itu dimeriahkan dengan tiga kegiatan.
Tiga kegiatan yang juga bisa ditonton di akun youtube Pemerintah Kabupaten Rembang itu meliputi lomba tari kontemporer, lomba Mural batik, video pendek dan fashion show para juara dalam event serupa tahun 2021 lalu.
“Kegiatan Festival BTL ini juga menyongsong Lasem sebagai kota pusaka. Sinergitas Lasem sebagai kota pusaka ini didukung dengan pengembangan potensi dan budaya.”
Ketua Dekranasda Rembang Hasiroh Hafidz menyambut baik kolaborasi kegiatan tersebut. Dengan adanya BTL 2022 ini anak- anak muda bisa menyalurkan bakat, kreatifitas dan inovasinya dibidang seni budaya.
Dari para peserta lomba dan fashion show semuanya memakai busana yang berbahan dari batik tulis Lasem yang divariasikan dengan kain jenis lainnya. Sementara mural di tembok salah satu ruangan di tepi gedung Dekranasda juga ada unsur batik tulis dan tentang toleransi yang terjalin di Lasem. (Mif/Rud/Kominfo)