Pemerintah Kabupaten Rembang

Ganjar Bersama Wagub, Bupati dan Wabup Kompak Punguti Sampah di Alun- alun

Peristiwa unik dan membanggakan terjadi usai upacara Hari Santri Nasional tingkat Jawa Tengah di alun- alun Kabupaten Rembang, Selasa kemarin. Setelah sholat Istisqo’ , Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Wagub Taj Yasin, Bupati Rembang Abdul Hafidz dan Wakil Bupati Bayu Andriyanto kompak  memunguti sampah yang ada di alun-alun.

Dari pantauan memang banyak ditemukan bekas gelas air mineral yang berserakan usai upacara. Aksi spontan tersebut sontak mendapat apresiasi dari masyarakat.

Saat para santri meminta foto Ganjar Pranowo, Orang nomor satu di Jawa Tengah itupun langsung memberi syarat harus ikut pungut sampah terlebih dulu.

“Ayo kalau mau foto pungut sampah dulu, kita jalan dari sini ( timur bagian atas alun- alun sampai sana (barat alun- alun). Setelah sampai sana baru foto bareng ya, ” tutur Gubernur.

Di dalam perjalanan saat memungut sampah, sejumlah santri terlihat mencuri- curi kesempatan agar bisa bersua foto bersama Ganjar. Namun Gubernur asal Purworejo itu tak mau melayaninya, dan berkata harus ambil sampah dulu.

Sesampainya di bagian barat alun- alun barulah Ganjar Pranowo melayani para Santri untuk foto. Begitupun dengan Wagub, Bupati dan Wabup yang dikerumuni santri untuk bersua foto.

Exit mobile version