Pemerintah Kabupaten Rembang

Hari Koperasi ke-77, Pemkab Rembang Bagikan 400 Paket Sembako Gratis

Dalam rangka memperingati Hari Koperasi ke-77, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang mengadakan berbagai kegiatan pada Jumat, 12 Juli 2024. Acara dimulai dengan upacara Hari Koperasi dan dilanjutkan dengan pembagian 400 paket sembako kepada warga kurang mampu di halaman kantor Bupati.

Paket sembako tersebut diberikan kepada kaum dhuafa seperti tukang becak, anak yatim, dan anggota koperasi yang membutuhkan. Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Dindagkop dan UKM), M. Mahfudz, menjelaskan bahwa kegiatan sosial tahun ini berbeda dari sebelumnya yang berupa pasar murah.

“Untuk kali ini masyarakat tidak usah menebus, alias gratis. Kalau pasar murah itu ada subsidi, penerima manfaat masih harus bayar dengan harga jauh lebih murah di bawah harga pasar,” kata Mahfudz.

Mahfudz menambahkan, pembagian sembako gratis ini merupakan bentuk rasa syukur atas keberlanjutan gerakan koperasi yang telah mencapai usia 77 tahun. “Ini bentuk kepedulian teman-teman pergerakan koperasi kepada masyarakat, utamanya yang kurang mampu,” imbuhnya.

Ketua Panitia Harkop ke-77, Wahyu Tri Basuki, menjelaskan bahwa awalnya kegiatan ini direncanakan sebagai pasar murah. Namun, setelah beberapa rapat, akhirnya diputuskan untuk memberikan sembako secara gratis.

“Dari Koperasi Lohjinawe biasanya ada kegiatan sosial sendiri, seperti anjangsana ke panti asuhan dan panti jompo. Kegiatan Jumat bersedekah ini murni dari dana pergerakan koperasi, paket sembako ini nilainya kurang lebih Rp. 80 ribu,” ungkap Wahyu.

Paket sembako yang dibagikan dalam peringatan Hari Koperasi ke-77 ini berisi 2,5 kg beras, 4 bungkus mie instan, garam, 1 kg gula, dan 1 liter minyak goreng. Pembagian sembako dilakukan dengan sistem kupon yang dapat diambil oleh penerima manfaat dari pagi hingga pukul 11.00 WIB.

Exit mobile version