Innalillahi wainna ilaihi rojiun.
Kabar duka bagi masyarakat Kabupaten Rembang tersebar pada Kamis sore (1/9/2022). Istri Almaghfurlah KH Maimoen Zubair (Mbah Moen), Nyai Heni Maryam Syafa’atin telah Rahmatullah.
“Semoga beliau wafat dalam keadaan husnul khotimah, amal ibadah beliau diterima oleh Allah SWT dan ditempatkan bersama para kekasih Allah. Amin, ” tulis admin akun FB Ponpes Al-Anwar Sarang.
Bupati Rembang H.Abdul Hafidz yang saat ini tengah menunaikan ibadah Umroh juga menyampaikan ucapan bela sungkawa.
“Nderek belosungkowo kapundhutipun Ibu Hj.Maryam Maimun Zubair Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang. Mugi Husnul Khotimah pikantuk maghfiroh sedoyo lepat katampi sedoyo amal ibadahipun, Amiin amiin amin Ya Rabbal’ alamiin ,” ujar Bupati di akun medsosnya, Mbah_hafidz
Sementara itu Wakil Bupati Rembang yang saat ini menjabat Plh Bupati , Mochamad Hanies Cholil Barro’ juga menyampaikan ucapan bela sungkawa atas wafatnya istri dari KH.Maimun Zubair itu.
“Semoga amal- amal baik Beliau diterima dan diganjar berlipat ganda oleh Allah dan kesalahan- kesalahannya diampuni olehNya. Semoga keluarga yang ditinggalkan dianugrahi ketabahan dan kesabaran, ” ucap Wabup Hanies.
Seorang kerabat dekat keluarga Mbah Moen, KH Nawawi Cholil, Tasikagung membenarkan kabar duka tersebut.
“Innalilahi wa Inna ilaihi Raji’un. Nderek belo sungkowo kapundhutipun Ibu Hj Maryam Maimoen Zubair, sore puniko jam 16.30 WIB. Mugi Husnul Khotimah pikantuk Maghfiroh sedoyo lepat, katampi sedoyo amal ibadahipun. Aamin Amiin ya Rabbal’alamin,” terangnya.
Almarhumah merupakan istri ke-3 KH Maimoen Zubair. Hj Maryam yang lahir pada tahun 1958 itu, sebelumnya diketahui memiliki riwayat sakit dan telah beberapa kali berobat.
Ribuan santri dan warga terlihat turut memberikan penghormatan terakhir kepada almarhumah. Nyai Hj Heni Maryam Maimoen dimakamkan pemakaman Pohama Al Anwar Sarang 2 pada Kamis malam. (Mif/Rud/Kominfo)