Pemerintah Kabupaten Rembang

Lasem Bersholawat Ada Doa Untuk Penataan Kota Pusaka

Setelah sukses dengan turnamen voli dan sepakbola, dalam rangka memperingati Hari Jadi Lasem ke 1140, panitia menggelar kegiatan Lasem Bersholawat,di lapangan sepakbola Desa Soditan, Selasa malam (21/6/2022). Acara yang menghadirkan Habib Anis Syahab dari Jakarta itu diikuti oleh ribuan orang.

Wakil Bupati Rembang Mochamad Hanies Cholil Barro‘ dalam kesempatan itu menyampaikan Lasem merupakan Kota Lama sebelum Rembang. Lasem memiliki masyarakat yang berlatar belakang beragam dan menjunjung tinggi nilai- nilai toleransi.

“Kondusifitas ini yang mesti dipertahankan, kerukunan antar golongan , antar umat beragam. Ini menjadi tanggung jawab kita bersama, ” imbuhnya.

Melalui Lasem bersholawat, Wabup mengajak masyarakat berdoa agar pembangunan kabupaten Rembang di segala bidang diberikan kemudahan oleh Allah Swt. Termasuk penataan kota pusaka Lasem.

“Semoga penataan kota pusaka Lasem bisa berjalan lancar dan sesuai dengan target.”

Selain itu Gus Hanies menambahkan melalui Lasem Bersholawat berharap warga Rembang diberikan keselamatan dan kekuatan atas cuaca yang akhir- akhir ini ekstrim seperti beberapa waktu lalu terjadi Rob. Selain itu penyakit Kuku dan Mulut (PMK) yang menjangkiti sapi di Rembang segera usai.

Sholawat yang berlangsung kurang lebih 4 jam itu tak hanya dihadiri warga Lasem atau Rembang saja. Terpantau Anissyer, Syekhermania, Mafia Sholawat, Zahir Mania dari berbagai kota memadati lapangan Soditan.

Mereka hanyut bersholawat bersama-sama Ya Hanana, Padang Bulan, Addinulana, dan puncaknya Mahallulqiyam. (Mif/Rud/Kominfo)

Exit mobile version