Pemerintah Kabupaten Rembang

Pemkab Rembang Peringati Hari Kesaktian Pancasila

Seleksi penerimaan CPNS Rembang 2019

Seleksi penerimaan CPNS Rembang 2019

1 Oktober 2019 bertepatan dengan peringatan hari kesaktian pancasila, Pemerintah Daerah (Pemda) Rembang melaksanakan Upacara Bendera Memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Kegiatan yang didiselenggarakan di halaman gedung Bupati Rembang, dipimpin langsung oleh Bupati Rembang, Abdul Hafidz selaku inspektur upacara.
Dalam upacara Hari Kesaktian Pancasila ini tidak ada amanat dan digantikan dengan Pembacaan Ikrar yang ditandatangani oleh Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo, S.E., MBA.

Adapun isi dari Ikrar yang dibaca oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rembang, Majid Kamil  tersebut merupakan pernyataan kebulatan tekad Bangsa Indonesia untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Dengan rahmat tuhan yang maha esa, kami yang melakukan upacara ini menyadari sepenuhnya bahwa sejak diproklamasikan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945, pada kenyataannya telah banyak jadi rongrongan baik dari dalam negeri maupun luar negeri terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia; bahwa rongrongan tersebut dimungkinkan oleh karena kelengahan, kekurangwaspadaan bangsa Indonesia terhadap kegiatan yang berupaya  untuk menumbangkan pancasila sebagai ideologi negara,” imbuhnya.

Dalam ikrar itu menurut Majid Kamil dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur ideologi pancasila, Bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Majid Kamil menyampaikan dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, pihaknya membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Seusai upacara peringatan hari kesaktian pancasila, Bupati Rembang berfoto bersama dengan peserta upacara yang notabene anggota organisasi kemasyarakatan di Kabupaten Rembang.

Exit mobile version