Pemerintah Kabupaten Rembang

Tingkatkan Kualitas Akses, Pemkab Rembang Bangun Jalan Beton Clangapan – Pamotan

Pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Rembang sudah dimulai. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang tengah melakukan penanganan peningkatan jalan Clangapan-Pamotan.

Hingga Selasa sore sekira pukul 16.30 WIB lebih sejumlah pekerja terpantau masih melakukan pekerjaannya di titik desa Padaran.

Di ruas jalan dari selatan pabrik sepatu Clangapan ke arah pamotan memang di beberapa titik mengalami kerusakan. Jalan alternatif dari wilayah timur ke Rembang Kota ini akan dibeton.

Dari aktivitas itu arus kendaraan baik dari arah Rembang maupun Pamotan menjadi tersendat.
Lalu lintas kendaraan dibuat buka tutup agar lebih teratur.

Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTARU) Rembang, Nugroho  mengatakan, anggaran peningkatan ruas jalan tersebut mencapai Rp 10 milyar lebih. Anggarannya berasal  dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Pekerjaan ruas jalan itu dimulai sejak tanggal 27 Juni 2023. Waktu penyelesaian pekerjaan pada kontrak selama 150 hari kalender.

Sedangkan pelaksana pekerjaan jalan Clangapan ke arah Pamotan itu yakni CV Meteor Jaya.  CV Bintang Bersinar dalam hal ini sebagai konsultan pengawas.

Nugroho mengungkapkan pembetonan akan dilakukan dengan panjang total hingga 2,673 kilometer. Hingga Selasa 25 Juli progres pekerjaan baru 3,4 persen.

“Panjang pengerjaan 2,637 kilometer. Perinciannya, perkerasan beton LC 10 centimeter, FS 45 25 centimeter, sambungan dowel dan tie bar. Progres per 23 Juli 2023 sudah 3,4 persen,” jelasnya

Sejumlah kerusakan di jalan antara Clangapan- Pamotan seperti jalan Sidorejo- Japerejo telah ditangani tahun 2022 lalu. Begitu pula   ruas jalan dari jembatan barat Japerejo ke arah Clangapan Rembang.  (Mif/Rud/Kominfo)

Exit mobile version