Forum Komunikasi Media Tradisional (FK Metra) kabupaten Rembang akan mengikuti festival FK Metra tingkat Jawa Tengah babak penyisihan di GOR Wergu Wetan Kudus, Selasa (16/5/2017). Untuk itu para pengurus hari ini,Jum’at (5/5/2017) mengadakan rapat persiapan di kantor Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinkominfo) kabupaten Rembang.
Ketua FK Metra Rembang Sigit Ariyanto mengungkapkan pihaknya akan menampilkan Ketoprak Humor dalam festival tersebut. Nantinya kesenian ketoprak tersebut akan diselingi dengan guyonan.
“Kenapa ketoprak humor, karena dengan ketoprak humor ini bisa mudah dimasukkan unsur- unsur pesan yang berkaitan dengan tema “Jateng Gayeng, Mboten Korupsi, Mboten Ngapusi. Selain itu pesan tersebut akan lebih mudah tertancap di hati para penonton.”
Kethoprak Humor tersebut akan melakonkan Roro Mendut dan Pronocitro yang merupakan cerita rakyat desa Kuangsan Kecamatan Kaliori . Dalam lakon tersebut menceritakan Roro Mendut anak dari Lurah Kuangsan lebih memilih Pronocitro yang memiliki sifat jujur daripada Wiraguna yang lebih kaya dan punya jabatan namun memiliki sifat suka berbohong dan korupsi.
Dalam ketoprak humor tersebut sesuai peraturan akan diikuti oleh 13 orang. Tujuh pemain dan enam pemain gamelan.
Sedangkan Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinhubkinfo) Kabupaten Rembang Andi Dimyanto melalui Nur Purnomo Kabid Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik menjelaskan di dalam festival tahunan itu Jawa Tengah dibagi menjadi tiga wilayah dan Rembang masuk di wilayah Kudus. Dalam pementasan harus memenuhi aspek cerita, humor, irama, lagu, gerak tari dan pesan.
” Durasi pementasan 30 menit diikuti oleh 13 orang. Kriteria penilaian itu meliputi penyampaian pesan, kesesuaian naskah cerita dan pagelaran, kreativitas atau ketrampilan permainan dan kekompakan,”terangnya.