Sebanyak 466 pendaftar lowongan Badan Layanan Umum Daerah RSUD dr Sutrasno dinyatakan tidak memenuhi syarat. Hal itu disampaikan ketua tim rekrutmen pegawai non PNS pada RSUD dr Sutrasno tahun 2015 Abdullah Zawawi S.Sos, MM di Media Center (10/1).
Abdullah Zawawi mengatakan total jumlah pendaftar mencapai 1668 pendaftar setelah melalui seleksi administrasi, yang dinyatakan lolos sebanyak 1202 peserta. Paling banyak pendaftar pada formasi Customer Service sebanyak 537 padahal yang dibutuhkan hanya 6 orang, pendaftar terbanyak ada di formasi DIII keperawatan dengan sertifikat BTCLS dibutuhkan 95 pendaftar mencapai 236. Namun demikian ada tiga formasi yang jumlah pendaftarnya kurang dari formasi yang dibutuhkan.
Saat ini kami sudah mengirimkan hasil seleksi administrasi baik yang memenuhi syarat maupun yang tidak memenuhi syarat kepada para pendaftar, ujar Abdullah Zawawi.
Terkait pengumuman lokasi test potensi akademik akan dilaksanakan pada hari sabtu 14 Februari, rencananya test akan dilaksanakan pada tanggal 15 Februari 2015 di tiga lokasi yakni SMA Negeri 1, SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 3 Rembang pukul 10.00 Wib.
Koordinator pengawas, langsung dari Undip Semarang, selain itu Pemkab juga akan meminta bantuan inspektorat, kepolisian dan kejaksaan. Sedangkan untuk petugas pengawas berasal dari guru sekolah setempat, lanjutnya
Pengumuman hasil seleksi test potensi akademik akan dilaksanakan pada tanggal 20 Februari 2015. Bagi peserta yang dinyatakan lulus Tes Potensi Akademik berhak mengikuti Tes Psikologi yang dilaksanakan pada tanggal 22 Februari 2015. Waktu dan tempat pelaksanaan Tes Psikologi akan diberitahukan kemudian pada saat pengumuman hasil Tes Potensi Akademik.
Diharapkan tanggal 28 Februari kita akan dapat melihat hasil dari seleksi pegawai non – PNS ini, tandas Abdullah Zawawi.