Festival buah perdana yang digelar pemerintah setempat belum lama ini, ternyata membawa berkah bagi sebagian petani. Pasalnya dari tiga duta yang dikirim mengikuti festival lomba buah tingkat provinsi satu diantaranya menyabet gelar juara.
Di kategori Tanaman Buah Dalam Pot (Tabulampot) pemenang lomba serupa di tingkat kabupaten yang digelar 23 Februari 2016 kemarin Heri dari desa Tireman berhasil menjadi yang terbaik.
Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan (Dintanhut) kabupaten Rembang Suratmin mengatakan lomba buah digelar di halaman kantor Gubernur Jateng selama dua hari,tanggal 27 sampai 28 Februari.
”Kita sebenarnya mengirimkan tiga jenis buah, durian, duku dan Tabulampot. Hanya saja yang dapat nomor memang kategori Tabulapot dengan tanaman sawo, milik Heri. Pialanya langsung diserahkan oleh Bu Ganjar Pranowo.” ungkapnya
Menurut Suratmin salah satu faktor Rembang menjadi juara pertama salah satunya buah sawo yang di hasilkan cukup lebat.
Sementara terkait buah durian, sebenarnya Rembang tidak kalah bersaing dengan perwakilan dari kota Semarang yang keluar sebagai pemenang. Hanya saja kelemahan pada daging buah kurang tebal, namun segi rasa diakui lezat dari kandungan gulanya.
Sedangkan buah Duku, Rembang masih kalah bersaing, dari evaluasi kekalahan memang disebabkan menurunnya jumlah produk.
”Jadi saat ada perlombaan, kebetulan Duku dari kabupaten Rembang produksinya telah turun banyak. Jenis Duku dimenangkan kabupaten Kudus” bebernya.