Berita
Perjuangan Tentara Indonesia Untuk Bangsa Luar Biasa, Termasuk di Masa Pandemi
- 4 Oktober 2021
- Posted by: Redaksi
- Category: Berita Pemerintah
Bupati Rembang H.Abdul Hafidz, Dandim 0720 Rembang, Letkol Kav Donan Wahyu Sejati dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Rembang, 14 Danramil berziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Giri Bhakti yang terletak di Desa Kabongan Kidul Kecamatan Rembang, Senin (4/10/2021). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-76 yang jatuh pada Selasa 5 Oktober besok.
Usai memberikan penghormatan, mereka melakukan tabur bunga pada puluhan makam tentara yang gugur dan dimakamkan di sana. Terlihat Bupati mendapatkan penjelasan dari Dandim tentang siapa dan dari satuan apa saat menaburkan bunga di setiap makam.
Usai berziarah, Bupati Hafidz menyampaikan keberanian, perjuangan para pahlawan, termasuk prajurit yang gugur melawan penjajah dan di makamkan di TMP patut dicontoh oleh generasi saat ini. Pengorbanan dalam membela bangsa dan negara tidak boleh menjadi sia- sia, sebagai penerus bangsa, harus mengisi kemerdekaan ini dengan hal- hal yang positif.
Berbicara peran prajurit TNI di masa sekarang, Bupati mengatakan TNI membantu pemerintah daerah untuk mewujudkan situasi yang aman dan kondusif agar pembangunan bisa berjalan lancar. Di masa pandemi TNI juga dinilai luar biasa, mereka bersama Polri, satpol PP memang tak lelah pagi sampai malam dalam mengedukasi dan menegakkan kedisiplinan dalam penerapan protokol kesehatan.
“Dalam pandemi ini semua bergerak bersama, khususnya TNI- Polri. Apalagi di kondisi yang seperti , masyarakat perlu di dorong oleh TNI maupun Polri, ” ungkapnya.
Sementara itu Dandim Donan Wahyu Sejati
Menyampaikan pesan dari Pimpinan jajaran TNI harus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam penanganan covid-19 dan percepatan pemulihan ekonomi nasional.
“Diperintahkan dari pimpinan untuk membantu pemda dalam penanganan covid-19 dan percepatan perekonomi tersebut. Sehingga di harapkan sinergitas kemanunggalan dengan rakyat juga selalu terjaga, ” imbuhnya.
Terkait membantu dalam penegakan disiplin protokol kesehatan, Dandim menyebut jajarannya saat ini lebih mengutamakan edukasi kepada masyarakat. Hal itu dilakukan supaya masyarakat sadar betapa pentingnya prokes dalam menghadapi pandemi corona.
“Prokes itu kalau secara luas memang kita hanya bisa menghimbau. tetapi apabila masyarakat itu sadar maka pandemi insyaAllah akan segera berlalu,” pungkasnya. (Mif/Rud)