Berita
Satu Pintu Informasi, Wabup Hanies Tunjuk Sekda Rembang Jadi Jubir Satgas MBG
- 14 Oktober 2025
- Posted by: rendy
- Category: Berita Pemerintah

Ketua Satuan Tugas (Satgas) Makan Bergizi Gratis (MBG) Kabupaten Rembang, Mochamad Hanies Cholil Barro’, menunjuk Sekretaris Daerah (Sekda) Fahrudin sebagai juru bicara resmi Satgas MBG. Langkah ini dilakukan agar semua informasi soal program MBG disampaikan secara satu pintu.
“Sudah selayaknya kepala OPD tidak memberikan statement sendiri-sendiri ke publik atau media. Saya selaku Ketua Satgas MBG mengambil diskresi dengan menunjuk Pak Fahrudin selaku Sekda sebagai juru bicara resmi Satgas MBG Kabupaten Rembang,” tegas Hanies, Selasa (14/10).
Menurutnya, penunjukan Wakil Ketua Satgas sebagai jubir dilakukan untuk menghindari perbedaan pernyataan antarorganisasi perangkat daerah (OPD) atau pihak lain yang terlibat dalam program MBG.
Dengan sistem satu pintu ini, seluruh informasi tentang pelaksanaan program MBG — mulai dari Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI), mitra yayasan, hingga masyarakat — akan dihimpun Satgas dan dikomunikasikan lewat juru bicara resmi.
“Jadi nanti kawan-kawan media kalau mau tahu informasi apa pun tentang MBG bisa ke Pak Fahrudin. Semua informasi akan masuk ke Satgas, dan kami yang akan menyampaikannya ke publik,” jelas Hanies.
Hanies juga menegaskan, Satgas MBG akan tetap fokus pada manfaat program dan penerima manfaat, tanpa melangkah keluar dari kewenangannya.
“Kami berkomitmen tidak akan melebar ke hal lain. Fokus pada manfaat MBG dan pesan untuk para penerima. Karena wewenang Satgas hanya di situ, jadi untuk menutup SPPG itu bukan ranah kami,” bebernya.
Ia berharap seluruh anggota Satgas yang terdiri dari berbagai OPD dan instansi vertikal bisa berkolaborasi dan bersinergi dalam menjalankan program nasional ini. Menurutnya, Pemkab Rembang memiliki kepentingan besar terhadap keberhasilan MBG, terutama dalam perbaikan gizi masyarakat, peningkatan kesehatan, dan penanganan stunting. (re/rd/kominfo)