Dua Siswi MI An-Nashriyyah Lasem Raih Juara 1 dan 2 Olimpiade Orbit Ainun Habibie 2025
Dua siswi Madrasah Ibtidaiyah (MI) An-Nashriyyah Lasem, Qorry Aina Ashilla dan Aqila Nur Fadlila, meraih prestasi membanggakan dalam ajang Olimpiade Orbit Ainun Habibie 2025. Mereka berhasil meraih Juara 1 dan 2 dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) tingkat nasional. Pengumuman pemenang dilakukan pada 12 Maret 2025. Ashilla berhasil meraih Juara 1, sementara Aqila menempati […]
Pemerintah terus berupaya menjaga stabilitas harga gabah di musim panen melalui program Serap Gabah (SERGAB). Program ini melibatkan Bulog, Dinas Pertanian dan Pangan (Dintanpan) Kabupaten Rembang, serta Kodim, yang siap membeli gabah langsung dari petani guna mencegah anjloknya harga. Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Dintanpan Kabupaten Rembang, Fajar Riza Dwi Sasongko, menyatakan bahwa program […]
Pemerintah memberikan bantuan alat bantu dengar secara gratis kepada delapan penyandang disabilitas. Bantuan tersebut diserahkan pada Rabu (12/3/2025) di kompleks Rumah Dinas Wakil Bupati Rembang. Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Masyarakat Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (Dinsos PPKB), Harisa Laraswatie, menyampaikan bahwa tahun ini terdapat permintaan alat bantu dengar dari delapan orang yang telah […]
<span;>Sebanyak 82 penyandang disabilitas di Kabupaten Rembang menerima bantuan sosial di Gedung Hijau, Kompleks Rumah Dinas Wakil Bupati Rembang, pada Rabu (12/3/2025). Bantuan tersebut disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing penerima, mencakup alat bantu, peralatan wirausaha, dan paket sembako. <span;>Salah satu penerima, Suradi, warga Desa Karangharjo, Kecamatan Sulang, mengaku bersyukur mendapatkan peralatan servis perabot rumah tangga, seperti […]
Sebanyak 39 usulan paket pembangunan disampaikan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) Sedan yang digelar di pendapa Kantor Kecamatan Sedan, Selasa (11/3/2025). Di antara usulan tersebut, beberapa di antaranya terkait pembangunan dan perbaikan jalan serta jembatan. Salah satu usulan datang dari Kepala Desa Dadapan, Zubair, yang mengajukan pembangunan jalan tembus dari desanya menuju Kumbo. Menurutnya, […]
Pemerintah Kabupaten Rembang dan Polres Rembang melakukan sidak produk minyak kemasan 1 liter di beberapa pengecer besar di wilayah setempat, Senin (10/3/2025). Sidak ini dilakukan dengan mengukur berbagai aspek produk, mulai dari kemasan botol, ukuran font pada label, hingga berat botol dan minyak, serta pengukuran isi minyak dengan gelas ukur. Pengawas Kemetrologian Dindagkop dan UKM […]
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang terus mempercepat perbaikan jalan berlubang. Setelah Jumat (7/3), Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTARU) melakukan pembongkaran lubang di sejumlah ruas jalan, Sabtu ini (8/3/2025) proses perbaikan memasuki tahap penambalan. Hari ini, dua ruas jalan utama menjadi prioritas perbaikan, yaitu ruas jalan Jolotundo, Kecamatan Lasem, menuju Japerejo, Kecamatan Pamotan, serta ruas […]
Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Cabang Rembang berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Rembang dan Gereja Mahanaim dalam kegiatan bakti sosial di Jalan Kartini, Rembang, Jumat sore (7/3/2025). Dalam kegiatan ini, mereka membagikan takjil dan memberikan edukasi tentang penggunaan obat kepada warga yang melintas, termasuk tukang becak. Kegiatan yang berlangsung menjelang berbuka puasa ini melibatkan para […]
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang mulai menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan, salah satunya di Kecamatan Sumber pada Kamis (6/3/2025). Dalam forum tersebut, sebanyak 113 usulan disampaikan oleh masyarakat. Musrenbang Kecamatan Sumber dihadiri oleh kepala desa se-Kecamatan Sumber, tokoh masyarakat, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta anggota DPRD dari daerah pemilihan (dapil) Sumber-Kaliori. Usulan yang […]
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang telah menyelesaikan pembayaran ganti untung bagi warga yang lahannya digunakan untuk pembangunan Embung Kaliombo di Kecamatan Sulang. Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Bupati Rembang, H. Harno, didampingi Wakil Bupati Rembang, M. Hanies Cholil Barro’, pada Kamis (6/3/2025) di Balai Desa Kaliombo. Bupati Harno menyampaikan rasa syukurnya atas tuntasnya tanggung jawab pemerintah […]