Inspiratif, Pengusaha Beras Bantu 1000 koli Beras Untuk Bantu Warga Hadapi Covid-19
Dampak yang ditimbulkan virus Covid-19 tak hanya tentang korban yang terjangkit. Banyak orang yang dirugikan termasuk masalah ekonomi dan ketahanan pangan masyarakat. Hal itulah yang membuat salah satu Pengusaha Hasil Bumi dari PT.Sari Buana menyumbangkan 1000 koli beras bagi warga yang terdampak. Penyerahan sombolis diberikan kepada Bupati Rembang H.Abdul Hafidz selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan […]
Pandemi virus Covid-19 membuat masyarakat harus mengurangi aktivitas di luar rumah dan tidak boleh berkerumun. Karena itulah tradisi peringatan Hari Kartini yang digelar setiap tanggal 21 April dengan rangkaian kegiatan lainnya urung dilaksanakan tahun ini. Peringatan Hari Kartini yang ke 141 ini sangat berbeda. Upacara kemeriahan Gema Kartini dan ziarah bersama ke makam Kartini pun […]
Dana Desa bisa dialokasikan untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp. 600 ribu per Kartu Keluarga (KK) per bulan. Kebijakan tersebut dikeluarkan oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar untuk membantu masyarakat yang terdampak wabah Covid-19 beberapa hari yang lalu. Besaran anggaran dana desa yang bisa digunakan untuk menangani dampak covid-19 […]
Pasien asal Kecamatan Sedan yang baru saja ditetapkan sebagai PDP meninggal dunia di RSUD dr.R.Soetrasno, Kamis (16/4/2020) sekira pukul 15.45 WIB. Yang bersangkutan dirujuk dari Puskesmas sekira pukul 15.16 WIB dengan keluhan demam selama satu hari dan Kamis pagi sesak nafas. Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Rembang, Arief Dwi Sulistya mengungkapkan bahwa almarhum […]
Bupati Rembang H.Abdul Hafidz meninjau posko pemeriksaan terpadu Covid-19di perbatasan Kecamatan Bulu- Kabupaten Blora tepatnya di depan Wana Wisata Kartini Mantingan, Kamis (16/4/2020). Posko tersebut akan memeriksa kesehatan pengendara atau warga Rembang dari luar kota setiap hari 24 jam. Selain di Bulu , posko serupa juga didirikan di jalan pantura seperti di kecamatan Kaliori, Sarang […]
Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Unit Pengelola Kegiatan (UPK) Kecamatan Bulu menyalurkan dana seratus juta lebih untuk bantuan sosial. Sebagian bantuan sosial tersebut diwujudkan dalam bentuk sembako yang diserahkan kepada warga miskin. Ketua BKAD Kecamatan Bulu Hendarto mengatakan bantuan sosial tersebut berasal dari surplus neto usaha tahun 2019. Dari total surplus neto itu diambil 17 […]
Ikatan Alumni Perguruan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Kabupaten Rembang turun langsung membantu petugas medis dan warga di tengah ancaman wabah Covid-19. Mereka yang saat ini tercatat sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Rembang menyisihkan sebagian pendapatannya untuk membantu alat perlindungan diri (APD) untuk tenaga medis berupa baju Hazmat, serta paket sembako yang dibagikan untuk […]
Bupati Rembang H Abdul Hafidz menegaskan, pedagang pasar mulai tanggal 15 April sampai 30 Juni tidak ditarik retribusi. Dengan pemberlakuan ketentuan tersebut Petugas pasar bertugas mengawasi pengunjung pasar baik pedagang maupun pembeli wajib pakai masker. Hal itu disampaikan Bupati Rembang H.Abdul Hafidz saat membagikan masker gratis di pasar induk Lasem, Selasa (14/4/2020). Kebijakan tersebut untuk […]
Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Rembang mulai menyalurkan bantuan masker ke Tempat Pelelangan Ikan (TPI) dan Pasar, Sabtu (11/4/2020). Mereka terbagi menjadi beberapa tim, Bupati Rembang H.Abdul Hafidz di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tasikagung dan Pasar Rembang, Wakil Bupati Rembang H. Bayu Andriyanto di TPI Pandangan, Ketua DPRD H. Majid Kamil di TPI […]
Implementasi kartu Prakerja yang menjadi program pemerintah pusat dalam menanggulangi dampak ekonomi di masyarakat memasuki tahap awal. Dalam tahap ini, pemerintah daerah khususnya Kabupaten Rembang akan melakukan pendataan untuk calon penerima manfaat kartu Prakerja. Kepala dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTSPNAKER), Teguh Gunawarman mengatakan, dalam program kartu Prakerja prioritas data […]