Berita
Pemkab Rembang Akan Menerima Tenaga Magang Mahasiswa PSDKU UNDIP
- 1 Desember 2020
- Posted by: Redaksi
- Category: Berita Pemerintah
Pemkab Rembang menjalin kerjasama dengan Program Study di luar Kampus Utama (PSDKU) Universitas Diponegoro (UNDIP) Kampus Rembang. Perjanjian kerjasama tersebut diantaranya tentang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerjasama (PKs), FGD RPJMD Teknokratik Kabupaten Rembang Tahun 2021-2025. Penandatanganan dilakukan di Gedung Lantai IV Kantor Bupati Rembang, Selasa (1/12/2020).
Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Rembang merespon baik penawaran dari Wakil Rektor UNDIP untuk memberdayakan mahasiswa PSDKU membantu Pemkab.
“Saya harap OPD bisa merespon apa yang tadi disampaikan pak Wakil Rektor, ” ujarnya.
Ia juga menyinggung terkait anggaran penelitian bisa ditambah. Hal ini juga bisa dikerjasamakan dengan PSDKU UNDIP.
Adapun kerjasama tersebut PSDKU UNDIP Kampus Rembang dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) meliputi bantuan pertukaran tenaga ahli/praktisi (tenaga pengajar), kegiatan magang/praktik kerja bagi mahasiswa, penyelenggara bersama kuliah umum, lokakarya, seminar dan diklat, penelitian bersama (kerjasama riset, perencanaan, implementasi dan evaluasi). Selain itu ada juga kerjasama publikasi ilmiah dan pameran bersama, konsultan dan layanan bisnis serta kegiatan lain yang disepakati kemudian oleh para pihak.
Sebelumnya Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNDIP, Profesor Budi Setiyono menyampaikan salah satu inti dari penandatanganan tersebut yaitu kehadiran para mahasiswa PSDKU Undip nantinya bisa memperkuat tenaga kerja di instansi Pemkab Rembang dengan sistem magang. Dengan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dirinya meyakini para mahasiswa tidak kalah dengan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Dari sisi penggunaan anggaran, tentu kehadiran tenaga kerja dari para mahasiswa bisa lebih hemat. Karena dengan sistem kerja magang instansi tidak perlu mengeluarkan anggaran untuk menggaji para mahasiswa.
“Kita harapkan Perjanjian Kerjasama yang kita tandatangani ini, anak-anak kita bisa membantu kelancaran tugas di instansi masing-masing dan nantinya bisa memberikan manfaat bagi anak-anak kita ketika mereka kuliah di PSDKU mereka punya kelebihan karena mereka sudah magang paruh waktu di instansi tanpa ada anggaran untuk menggaji mereka,” jelasnya.