Berita
Rembang Penghargaan Indeks Daya Saing Daerah
- 26 November 2021
- Posted by: Redaksi
- Category: Berita Pemerintah
Kabupaten Rembang mendapat penghargaan Juara III Kategori Ekosistem Inovasi dalam kegiatan Anugerah Indeks Daya Saing Daerah (IDSD). Penghargaan diserahkan Plh. Sekda Provinsi Jateng Prasetyo Ariwibowo kepada Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Rembang, Dwi Wahyuni Haryati di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Komplek Gubernuran Jawa Tengah, Rabu (25/11/2021).
Bupati Rembang, Abdul Hafidz melalui Dwi Wahyuni mengaku bersyukur atas prestasi tersebut. Tingkat daya saing merupakan salah satu kriteria untuk menentukan keberhasilan dan pencapaian sebuah tujuan yang lebih baik oleh suatu wilayah dalam peningkatan produktivitas dan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan rakyat.
Rembang sendiri telah meraih penghargaan tersebut sebanyak 4 kali.
“Alhamdulillah Rembang, pada tahun ini mendapatkan penghargaan IDSD tingkat provinsi Jawa Tengah. Ini tahun ke-4 kita mendapatkan nomer 3 penguatan. Sebelumnya tahun 2020 mendapatkan ekosistem inovasi. 2019 mendapatkan penghargaan pada kategori enabling environmant. Sedangkan pada tahun 2018 juga sama di penguat,” Imbuhnya.
Yuni berharap ke depan Kabupaten Rembang bisa mengubah dengan hasil yang lebih baik lagi, bersama-sama dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menyukseskan kegiatan itu.
Yuni menyebut ada beberapa poin yang menjadi titik berat peningkatan IDSD yang harus terus didorong oleh pemerintah daerah. Yakni, penyusunan regulasi, dukungan teknologi tepat guna, kompetensi SDM dan penguatan institusi kelembagaan.
“Penilaian IDSD terdiri dari beberapa indikator. Khususnya penguat ini dilihat dari kelembagaannya. Dilihat dari infrastrukturnya, infrastrukturnya seperti apa? Infrastruktur dari semua, bukan dari dana. Dilihat dari perekonomian daerah.”, terangnya.
Gubernur Ganjar Pranowo mengutarakan bahwa penghargaan tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah provinsi terhadap kabupaten/kota maupun masyarakat yang telah berhasil melakukan inovasi kreasi.
Diharapkan, temuan kreasi inovasi tersebut menjadi ruang yang bisa menyelesiakan persoalan yang melibatkan berbagai pihak.
Apalagi, kata Ganjar, menyongsong era industri 5.0, kreasi dan inovasi mutlak diperlukan. Tentu juga melibatkan banyak pihak.
“Memadukan berbagai kekuatan sumberdaya, termasuk teknologi informasi digital untuk menyelesaikan persoalan. Nah ternyata banyak kabupaten / Kota ini yang hebat- hebat. Bahkan tadi ada bagian masyarakat yang terlibat dan hasilnya cukup bagus dan kita kasih penghargaan, ” ungkapnya.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Provinsi Jawa Tengah. Kabupaten Rembang bersama dengan 15 Kabupaten dan Kota mendapatkan penghargaan karena dinilai mempunyai indeks daya saing daerah yang baik. Selain Rembang dalam Kategori Ekosistem Inovasi, Juara kedua diraih oleh Kabupaten Kendal dan disusul Kabupaten Wonogiri sebagai juara. I.(Mif/Rud)