Berita
Ribuan Orang Meriahkan Jalan Sehat Hari Koperasi
- 18 Juli 2022
- Posted by: Redaksi
- Category: Berita Pemerintah
Ribuan orang mengikuti jalan sehat dalam rangka peringatan Hari Koperasi ke-75 sekaligus sebagai rangkaian kegiatan menyambut Hari Jadi ke-281 Kabupaten Rembang, Minggu (17/7/2022).
Jalan sehat diberangkatkan oleh Bupati Rembang Abdul Hafidz dan didampingi Wakil Bupati Mochammad Hanies Cholil Barro’ dari alun-alun Rembang.
M.Mahfudz, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Rembang menjelaskan dalam jalan santai kali ini diikuti sekira tiga ribuan orang. Pihaknya menyediakan door prize dua unit sepeda motor, dua buah sepeda dan puluhan doorprize lain.
Kegiatan tersebut juga diramaikan senam sehat dan bazaar dengan jumlah 30 stand.
“Alhamdulilah kontribusi dari koperasi, UMKM dan ada pula biro umroh tadi ikut memeriahkan, “ terangnya.
Mahfudz menambahkan koperasi sebagai salah satu tulang punggung perekonomian di Indonesia, saat ini masih tetap bertahan di tengah gempuran pandemi.
Peserta jalan sehat menempuh jarak 4 km mengawali start dari Alun-Alun Rembang, menyusuri Jl. Dr. Sutomo, Jl. Majapahit dan finish di alun-alun lagi. Di garis finish, peserta dihibur oleh biduan dangdut Jihan Audy, sambil menyaksikan proses pengundian hadiah. (Mif/Rud/Kominfo)