Berita
Rak Sedekah, “Yang Butuh Bebas Ambil, Yang Mampu Bebas Isi”
- 22 September 2021
- Posted by: Redaksi
- Category: Sosial Budaya
Pemkab Rembang Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (Dinsos PPKB) Kabupaten Rembang meluncurkan program inovasi Rak Sedekah pada hari Rabu(22/9/2022).
Rak sedekah ini dapat diakses oleh siapa saja , baik yang mau menyumbang ataupun yang membutuhkan.
Peluncuran program itu di tandai dengan pemotongan pita oleh Ketua Lembaga Koordinasi Kegiatan Sosial (LKKS) Hj Hasiroh Hafidz di halaman kantor dinas tersebut.
Plt Sekretaris Dinsos PPKB, Nasaton Rofiq mengatakan rak sedekah terinspirasi dari kesulitan atau dampak dari pandemi covid-19 . Banyak warga yang membutuhkan bantuan, namun tidak sedikit juga yang ingin membantu. Rak sedekah itu bisa dikatakan sebagai salah satu jembatan untuk saling berbagi.
Rofiq menjelaskan konsepnya yang mampu boleh mengisi rak tersebut dan yang membutuhkan bantuan bisa ambil yang ada di rak sedekah tersebut. Yang di sumbangkan di dalam rak sedekah itu, misalnya beras, gula, minyak goreng, nasi bungkus dan jenis sembako lainnya.
Ia menambahkan saat ini rak sedekah ada enam unit. Satu akan di tempatkan di depan kantor Dinsos PPKB, yang lain akan di sebar di beberapa titik.
“Yang lain akan distribusi beberapa titik ada nanti di deket alun-alun rembang, Lasem, Kragan, Sedan dan gunem. InsyaAllah nanti kedepan akan di perbanyak lagi yang menjadi virus sosial yang luar biasa,” ujarnya.
Ke depan rak sedekah akan diperbanyak sampai ke seluruh kecamatan. Pihaknya juga dengan senang hati jika ada lembaga atau komunitas bahkan perseorangan yang berkenan ikut membuat rak sedekah.
Sementara itu Hj Hasiroh Hafidz berharap dukungan dari pihak Semen Gresik baik sejumlah Perbankan yang ada di Rembang terhadap program rak sedekah ini. Kemudian bagi orang yang mampu , juga diminta bisa ikut mengisi rak sedekah.
“Karena sebagian rejekinya ini hak nya penyandang masalah kesejahteraan sosial, ” imbuhnya.
Jumini warga desa Kabongan Kidul yang hadir dalam launching rak sedekah dan ikut merasakan fungsi rak sedekah mengaku sangat senang adanya rak sedekah. Karna bantuan gratis dan sangat membantu bagi warga yang membutuhkan.
“ ya senang, ya ada bantuan sembako gratis dan semoga berkah,” pungkasnya.