Berita Pemerintah
Kepala Desa dimohon bisa menjaga kondusifitas wilayahnya terutama di masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Terlebih saat ini di masa kampanye, jangan sampai ada konflik antar warga. Hal itu disampaikan Pejabat Sementara Bupati Rembang (Pjs) Bupati Rembang Drs. Imam Maskur saat rapat koordinasi Kades di Kecamatan Bulu dan di Kecamatan Lasem , Rabu (14/10/2020). Pihaknya sangat […]
SMAN 1 Sumber ditunjuk Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah menjadi sekolah percontohan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 3 yang meliputi Kabupaten Rembang, Pati dan Kudus. Simulasi PTM dilakukan pada Selasa (13/10) ini dengan disaksikan oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Simulasi dilakukan […]
Pemkab Rembang bersama Polres Rembang dan Kodim 0720 Rembang menggelar rapat koordinasi dengan Persatuan Seni Beladiri di Kabupaten Rembang Selasa, (13/10/2020) di ruang rapat Bupati. Rapat tersebut digelar dalam rangka menjaga kondusifitas dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Desember mendatang. Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Rembang Imam Maskur dalam kesempatan itu menyampaikan menjaga keamanan serta kondusifitas bukan […]
Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Tengah, Senin (12/10) melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Kabupaten Rembang. Kedatangan mereka ditemui langsung oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Rembang, Imam Maskur dan Pj Sekda Rembang Achmad Mualif di Ruang Rapat Bupati Rembang. Ketua Komisi A DPRD Provinsi Jawa Tengah, Mohammad Saleh mengatakan dilaksanakannya Kunker untuk mencari data dan […]
Di setiap kunjungannya ke empat sekolah yang melaksanakan simulasi pembelajaran tatap muka, Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Rembang Imam Maskur selalu memeriksa kondisi Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Hal itu dilakukan ternyata memiliki maksud tertentu yang juga tak kalah penting selain penerapan protokol kesehatan oleh para siswa dan Guru. Imam Maskur menjelaskan UKS bisa menjadi tempat penanganan […]
Tujuh anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Pedak Kecamatan Sulang dilantik oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Rembang Drs.Imam Maskur M.Si dikantor Desa setempat, Sabtu (10/10/2020). Usai melantik, sejumlah pesan disampaikan Pjs. Bupati, salah satunya tentang menyerap aspirasi masyarakat. BPD jangan sampai tidak mendengarkan apa keluhan warga. “Keluhan masyarakat apa, aspirasi masyarakat apa, sampaikan ke pemerintah […]
Pemkab Rembang telah melakukan tinjauan di 4 SMPN yang melakukan simulasi pembelajaran tatap muka. Hasilnya dari ke empat SMPN yang terdiri dari SMP N 1 Kragan, SMP N 1 Sale, SMP N 1 Pamotan dan SMP N 1 Sumber, semuanya telah memenuhi syarat serta standar protokol kesehatan (prokes). Hal itu diungkapkan Penjabat Sementara (Pjs) Bupati […]
Tempat duduk siswa yang mengikuti simulasi diupayakan tidak ditempati siswa yang berbeda. Hal itu untuk meminimalisir Penyebaran virus covid-19 di ruang kelas. Hal itu disampaikan Penjabat Sementara Bupati Rembang Drs.Imam Maskur M.Si saat memantau pelaksanaan pembelajaraan tatap muka di SMPN 1 Kragan, Rabu (7/10). Imam Maskur juga meminta kepada pihak sekolah dan siswa agar siswa […]
Usai meninjau pelaksanaan pembelajaran tatap muka di SMP Negeri 1 Pamotan, Senin (5/10) kemarin, Penjabat Sementara Bupati Rembang, Imam Maskur memantau di SMP Negeri 1 Sumber,Selasa (6/10). Pada kesempatan itu Imam Maskur didampingi Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dindikpora), Mardi; Kepala Dinas Kesehatan, Ali Syofi’i, meninjau pembelajaran di dua ruang kelas Menurut Pjs Bupati, […]
Empat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Rembang hari Senin (5/10) mulai mensimulasikan kegiatan pembelajaran tatap muka. Salah satunya yakni SMPN 1 Pamotan, yang memilih siswa kelas VII untuk simulasi. Dari awal siswa memasuki gerbang sekolah mereka harus melalui pengukuran suhu tubuh, mencuci tangan dan kemudian menerima hand hanitizer gratis dari pihak sekolah. Setelah itu […]