Berita
Jaring Aspirasi Masyarakat Melalui Twitter
- 19 Februari 2016
- Posted by: Redaksi
- Category: Berita Pemerintah Uncategorized
Setelah secara resmi dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Bupati Rembang, H. Abdul Hafidz dan Wakil Bupati Rembang, Bayu Andriyanto langsung sejak Kamis (18/2) pagi. Meskipun serah terima jabatan dengan Penjabat Bupati Rembang Suko Mardiono belum dilaksanakan.
Selama di kantor keduanya sibuk menemui satu per satu tamu dari berbagai kalangan yang hendak menemui mereka. Para tamu istimewa tersebut, mengantri untuk bisa berbincang dengan Abdul Hafidz dan Bayu Andriyanto.
Di hari pertamanya bekerja di kantor Bupati mengaku hendak memberikan pelayanan kepada publik melalui twitter. Namun, ia baru akan membuat akun twitter pribadi pekan depan. Akun Twitter tersebut nantinya menjadi wadah masyarakat untuk menyampaikan aspirasi.
”Saya secara pribadi akan buka twitter. Nanti panjenengan bisa mengakses semua informasi dari saya. Silahkan masyarakat memberikan aspirasi melalui twitter saya. Tapi ini belum buat, mungkin pekan depan,” ungkapnya.
Ia menilai twitter merupakan media komunikasi yang cepat, tepat, dan effisien untuk menyampaikan aspirasi masyarakat.
”Memang tuntutan ya, tidak bisa dihindari. Itu merupakan cara yang baik untuk berkomunikasi lebih cepat, tepat, dan effisien,” tandasnya.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.
Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.