Berita
PJ Bupati Rembang Tutup TMMD Sengkuyung II
- 28 Oktober 2015
- Posted by: Redaksi
- Category: Berita Pemerintah Uncategorized
Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung II Tahun 2015 yang dipusatkan di Desa Bogorame, kecamatan Sulang, secara resmi ditutup. Penutupan dilakukan oleh Penjabat Bupati Rembang- Suko Mardiono, dalam upacara yang berlangsung di lapangan desa setempat.
Gubenur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dalam sambutan tertulis yang di bacakan oleh Penjabat Bupati Rembang- Suko Mardiono menyampaikan, Kegiatan TMMD adalah program lintas sektoral yang melibatkan TNI, Kementerian, lembaga Pemerintah Non Kementrian dan Pemerintah Daerah.
“Diharapkan dapat mewadahi aspirasi dan kepentingan masyarakat di daerah pedesaan yang akan berdampak positif terhadap peningkatan roda perekonomian daerah pedesaan karena terbukanya isolasi antar desa atau daerah terpencil.”imbuhnya
Sementara itu perwira seksi teritorial kodim 0720 Rembang- Kapten Arm. Gatot Subroto selaku perwira proyek menjelaskan kegiatan TMMD telah dianggarkan dana sebesar 470 juta rupiah. Dana tersebut berasal dari APBD Propinsi Jawa Tengah sebesar 180 juta rupiah dan dari APBD Kabupaten Rembang sebesar 290 juta rupiah untuk pembangunan fisik dan non fisik.
“Program fisik yang dilaksanakan berupa pembangunan makadam sepanjang 1.665 meter 2,5 meter, jembatan 24 meter kali 3,8 meter, tebing jembatan 3 unit, plat beton 3 unit dan pembangunan pos kamling 2,5 meter kali 2 meter.”tuturnya
Sedangkan kegiatan non fisik berupa penyuluhan kesadaran bela negara, penyuluhan wawasan kebangsaan, penyuluhan kamtibmas, hukum dan narkoba, penyuluhan pertanian, aksi pengobatan massal, pasar murah dan pemutaran film.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.
Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.