Berita
RS Pelabuhan Ratu Dua Hari Berguru Kepada RSU dr R Soetrasno
- 29 Januari 2016
- Posted by: Redaksi
- Category: Berita Pemerintah Uncategorized
Sebanyak 52 pegawai Rumah Sakit Pelabuhan Ratu selama dua hari ini belajar bagaimana memperoleh akreditasi paripurna di RSU dr.R Soetrasno Rembang. Rumah sakit dari Kabupaten Sukabumi Jawa Barat itu menimba ilmu ke RSU dr. R Soetrasno Rembang, merupakan rumah sakit kelas C yang sudah terakreditasi Paripurna.
Ujang Zulkifli, Kepala Bidang Pelayanan Rumah Sakit Pelabuhan Ratu kepada RRI, Jum’at (29/1) mengatakan dari data nasional RSU dr. R Soetrasno satu-satunya rumah sakit kelas C yang terakreditasi paripurna. Maka manajemen rumah sakitnya memutuskan untuk menimba ilmu di rumah sakit umum yang ada di kota garam ini.
Ujang menambahkan rumah sakit tempatnya bekerja menginginkan tahun 2016 ini bisa memperoleh akreditasi tersebut. Namun dipastikan akan bertahap, karena ada akreditasi pratama, madya, utama yang harus dilalui sebelum terkreditasi paripurna.
“Untuk rumah sakit kami di Kelas C dengan tempat tidur diatas 100 tempat tidur ini baru mulai untuk proses akreditasi. Sebelumnya sudah terakreditasi perdana namun rumah sakit dengan jumlah tempat tidur di bawah 100.”jelasnya
Setelah menimba ilmu di Rembang, pihaknya mengaku juga akan belajar di beberapa rumah sakit lain Seperti yang dilakukan rumah sakit umum asal Rembang yang juga tidak belajar di satu rumah sakit saja selama proses pencapaian akreditasi Paripurna.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.
Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.